Selasa, 14 April 2015

Pertolongan Pertama Saat Demam

Edit Posted by with No comments
Musim penghujan sudah hampir habis, tiba waktunya memasuki musim peralihan yang sering disebut musim pancaroba. Tak jarang sejumlah penyakit pun hadir ditengah-tengah keluarga. Salah satu penyakit yang paling sering diderita yaitu demam. Mulai dari anak-anak hingga dewasa bisa terkena penyakit ini.
Badan yang tadinya sehat tiba-tiba mulai panas, kepala pusing, tubuh lemas bahkan tak jarang juga debarengi dengan flu dan batuk.

Supaya sakit tak semakin bertambah parah, beberapa tips pertolongan pertama berikut yang bisa dilakukan untuk membantu meringankan kondisi tubuh agar demam tak semakin lama diderita, yaitu..




  • Periksa Suhu Tubuh. Kontrol suhu tubuh dengan menggunakan termometer. Suhu normal tubuh berkisar 35-36 derajad celcius. Jika suhu diatas 37 derajad celcius, maka langkah selanjutnya adalah dibawah ini :
  1. Perbanyak Minum Air Putih. Sejalan dengan meningkatnya suhu tubuh, hal yang paling penting dikhawatirkan adalah tubuh mengalami dehidrasi. Untuk itu, minumlah air putih sebanyak-banyaknya dan buang air kecil. Banyak minum air putih sangat membantu menurunkan temperatur tubuh sekaligus menggantikan cairan yang keluar dari tubuh.
  2. Kompres. Mengompres adalah alternatif yang baik untuk menurunkan demam. kompres dibagian dahi, ketiak, maupun dada dengan air hangat.
  3. Minum Obat Penurun Panas. Supaya demam cepat sembuh, minumlah obat penurunpanas seperti paracetamol. Jangan lupa baca juga aturan pakai yang tertera dalam kemasan.
  4. Konsumsi Vitamin C. Sambil menunggu demam reda, perbanyak konsumsi makanan bergizi serta buah-buahan yang banyak mengandung Vitamin C. Vitamin C membantu menjaga sistem imun.
  5. Istirahat. Hentikan aktifitas dan perbanyak waktu untuk beristirahat, jika dipaksakan melakukan aktifitas seperti biasa makan sakit tak kan kunjung sembuh tapi bisa bertambah parah.
  6. Penanganan Dokter. Bila sakit tak kunjung reda, sebaiknya segera periksakan ke dokter. Setiap orang mempunyai gejala yang berbeda, tanyakan serta konsultasikan ke dokter. Bila perlu lakukan tes kesehatan.
Jangan abaikan jika sakit menghampiri kita, meskipun sepele tanpa penanganan cepat bisa berakibat fatal nantinya. Jaga kesehatan selalu eah...
Semoga bermanfaat... :)

Dikutip dari berbagai sumber
gambar : wikipedia

0 komentar:

Posting Komentar